Bupati Malaka Gandeng Kapolres dan Kajari Belu Soroti Kinerja Kades, Kamtibmas dan Keuangan Desa

Reporter : Redaksi Editor: Cyriakus Kiik
  • Bagikan
Timorline.com

Betun, Timorline.com – Bupati Malaka Dr Simon Nahak, SH, MH gandeng Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, SH, SIK dan Kajari Belu Samiaji Zakaria, SH, MH soroti kinerja Kepala Desa (Kades), Kamtibmas dan pengelolaan keuangan desa.

Sorotan itu disampaikan Bupati Simon, Kapolres Rudy dan Kajari Samiadji saat tampil sebagai narasumber Bimbingan Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dan Kelembagaan Desa Tingkat Kabupaten Malaka Tahun 2023 di Aula Gereja Lama Paroki Betun, Selasa (18/09/2023). Sebagai moderator adalah Sekda Malaka Ferdinand Un Muti, SHut, MSi.

Bimbingan Teknis ini diselenggarakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Malaka.

Bupati Malaka Simon Nahak menegaskan, para kepala desa di Kabupaten Malaka adalah orang-orang pilihan. Karena memang tidak semua orang menjadi kepala desa. Saat proses pemilihan kepala desa, calon kepala desa terdiri dari beberapa orang atau lebih dari satu orang. Tetapi, yang terpilih hanya satu orang.

Baca Juga :  Kasus Pekerjaan Proyek yang Direkomendasikan Pimpinan DPRD Malaka ke Kapolres Malaka, Ini Jumlah Total Anggarannya

“Satu orang yang terpilih itulah yang saat ini hadir sebagai peserta bimbingan teknis pada kesempatan ini. Jadi, para kepala desa bukan orang sembarang. Tetapi, para kepala desa dan saya yang saat ini menjabat Bupati Malaka adalah orang-orang pilihan”, tandas Bupati Simon.

Sebagai orang pilihan, Bupati Simon mengingatkan para kepala desa untuk menunjukkan kinerja yang baik bagi rakyat dan membuat rakyat sejahtera. Sebab, Malaka punya tanah yang subur dengan berbagai potensi.

‘Potensi-potensi yang ada di Malaka harus dikelola secara optimal untuk kebaikan bersama”, kata mantan dosen Universitas Warmadewa itu.

Bupati berprofesi Advokat ini meminta para kepala desa se-Kabupaten Malaka untuk menunjukkan kualitas sehingga berbeda dengan orang lain. Sebagai pribadi berkualitas dan berintegritas, yang harus dilakukan para kepala desa adalah kerja, kerja dan kerja.

Baca Juga :  Pemdes Lamawolo Bantu Peralatan Produksi Untuk Komunitas PMI

Sebaliknya, mengabaikan omongan-omongan yang mengarah pada fitnah dan cemooh. “Tidak usah pusing dengan mereka yang suka fitnah orang lain. Sebab, mereka itu hanya mau ganggu konsentrasi kita. Sehingga, kita tidak bisa fokus kerja”, tandas Bupati Simon.

  • Bagikan